Kredit Foto : https://commons.wikimedia.org/
DOKTERTRIP.COM – Seiring makin gandrungnya orang mencari destinasi-destinasi baru sebagai tempat alternatif berwisata, pantai-pantai baru pun bermunculan.
Soal pantai baru ini sebenarnya adalah pantai tersembunyi yang selama ini belum diketahui secara umum atau keluar dalam promo-promo wisata.
Di Gunung Kidul, salah satu pantai mulai tersebar gaungnya adalah Pantai Jungwok. Tempatnya berdekatan dengan Pantai Wediombo. Pasirnya putih.
Selain alam yang asri dan suasana yang masih sepi sepi, keunikan Pantai Jungwok ada pada kontur pantai yang berbentuk cekung. Dari atas bukit di sebelah pantai keindahannya akan dapat kamu lihat.
Bersantai di Pesisir
https://instagram.com/nikenis_
Seperti umumnya pantai di Laut Selatan, ombak di Pantai Jungwok terbilang cukup besar. Oleh karenanya tidak disarankan untuk bermain air saat laut sedang pasang.
Walau begitu, duduk santai di pasir putih, bercengkerama, bermain voli, atau berayun di atas hammock adalah kegiatan yang akan memberikanmu kesegaran pantai khas Gunung Kidul.
Pantai Jungwok ini juga memiliki deretan pandan laut yang tumbuh subur di sepanjang bibir pantai. Batuan karang yang ada di ujung-ujung pantai juga menjadi background dan foreground yang indah untuk berfoto.
Pilihlah hari-hari biasa untuk mendapatkan sepi di pantai ini. Sebab di akhir pekan atau musim liburan Pantai Jungwok sudah mulai ramai oleh pengunjung. Bahkan biasanya sampai menghabiskan malam di pantai.
Camping di Tepi Pantai
https://instagram.com/dhian_hardjodisastro
Saat itu, di sepanjang pantai akan diwarnai oleh tenda dome yang nampak mirip dengan jamur-jamur di negeri dongeng. Banyak dari mereka yang mengaku tertarik untuk camping di pantai ini karena kealamian tempatnya, selain itu area pantainya juga cukup panjang dan sepi.
Di sisi pantai, ada bukit yang hijau karena diselimuti rumput yang tumbuh liar namun terlihat rapi. Ada jalan setapak untuk dapat mencapainya.
Dari ketinggian bukit nantinya akan terlihat bentang alam yang pasti membuatmu bersyukur bisa terlahir dan hidup di negara seindah ini. Oleh penduduk setempat, bukit ini dikenal disebut Bukit Manjung.
Meski masih terbilang sepi dan belum begitu dikembangkan, untuk fasilitas berupa toilet, warung dan tempat parkir sudah tersedia di Pantai Jungwok. Toilet dan warung ini kepunyaan warga yang tinggal di tepi pantai.
Oleh karenanya, jika ingin camping di pantainya, akan ada warga yang dengan senang hati menemani dan membantumu menyiapkan beberapa keperluan.
Suasana yang tenang, jauh dari jalan besar dan belum ramai pengunjung akan memberi sensasi pantai pribadi. Di sini, kamu bisa membuat api unggun dan mengadakan barbeque party. Memanggang daging yang dibawa dari rumah atau ikan hasil memancingmu sepanjang sore.
Malam yang Romantis
https://instagram.com/rizki_syafari
Dan, saat malam, memandang taburan bintang yang terlihat jelas di langit sambil berayun di atas hammock akan memberikanmu kenangan terbaik.
Atau, untuk mendapat suasana yang berbeda, berjalanlah ke arah Bukit Manjung di sisi pantai, lalu dirikan tenda di sana. Saat membuka pintu tenda di pagi hari, kamu akan disambut oleh lukisan alam yang sempurna keindahannya.
Untuk treking di sekitar Pantai Jungwok, ada dua pilihan rute, ke arah barat atau ke timur. Masing-masing memiliki pesonanya sendiri-sendiri.
Jikalau kamu menyusuri bukit dengan berjalan ke arah timur, nantinya akan nampak beberapa pantai yang teramat sepi dan belum banyak diketahui keberadaannya oleh wisatawan. Pantai-pantai itu antara lain Pantai Greweng, Pantai Sedahan, dan Pantai Dadapan.
Pantai yang masih luar biasa asri ini biasanya hanya dikunjungi oleh pemancing serta orang-orang yang sedang mencari bulu babi.
Sedangkan treking ke arah barat, akan berjumpa dengan Bukit Manjung yang hijau subur. Dari ketinggian bukit ini kamu bisa melihat laut luas hingga ke batas horizon, gulungan ombak yang menghempas ke pantai serta sederet perbukitan kapur.
Sumber Kehidupan Masyarakat
https://instagram.com/dhian_hardjodisastro
Bagi warga setempat, Pantai Jungwok menjadi salah satu tempat favorit untuk mengail. Biasanya mereka akan menyusuri bukit-bukit karang di sekitar pantai. Kamu pun bisa bergabung dengan mereka untuk ikut memancing atau sekadar bertanya di mana spot memancing yang baik.
Letak Pantai Jungwok ada di Desa Jepitu, Kelurahan Tepus, Kecamatan Girisobo, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pantai ini sederet dengan Pantai Wediombo, tepatnya ada di sebelah timur. Sudah ada papan penunjuk arah menuju pantai ini, sehingga tidak perlu khawatir akan tersesat.
Rute Menuju Pantai Jungwok
https://instagram.com/pegi_pegi
Jika datang dari arah Tepus, maka Pantai Jungwok menjadi pantai paling ujung. Dari Kota Yogyakarta, Pantai Jungwok bisa dicapai sekitar 2 – 3 jam menggunakan kendaraan pribadi.
Jika datang dari Yogyakarta, sesampainya di Kota Wonosari silakan ambil jalan lurus ke arah Kecamatan Semanu. Dari Pertigaan Semanu nanti belok kanan lalu ikuti jalan terus menuju arah Pantai Wediombo.
Sebelum memasuki kawasan Pantai Wediombo, akan melihat plang Pantai Jungwok di sisi kiri jalan. Kemudian terus menyusuri jalan tanah sepanjang kurang lebih 1 km sampai tiba di Pantai Jungwok.
Sebagai tips, bawalah bekal makanan dan minuman saat berkunjung ke Pantai Jungwok. Meski sudah ada satu warung, ini tidak menjamin kamu bisa mendapatkan makanan.
Sebab warung sering tutup saat hari-hari biasa yang tidak ramai pengunjung. Lokasi Pantai Jungwok juga jauh dari permukiman warga.
Sedangkan saat tiba musim hujan, kendaraan akan sulit mencapai bibir pantai. Jalan tanah yang biasa dilalui akan becek dan berlumpur. Kalau dipaksakan bisa jadi kendaraanmu bakal selip.
Alternatifnya adalah memarkir kendaraan di depan pintu masuk sebelum jalan tanah, lalu melanjutkan dengan berjalan kaki sekitar 20 menit untuk sampai di pantai.
Tips Sehat Wisata ke Pantai Jungwok
Saat kamu berencana camping di Pantai Jungwok, bawalah lotion anti nyamuk dan minyak penghangat tubuh. Angin pantai saat malam hari akan lebih tajam menusuk kulitmu. Jangan lupa minum juga multivitamin agar tubuhmu lebih fit.